Subscribe Us

header ads

Tips yang Bisa Kamu Gunakan untuk Memilih Pipa PVC Sesuai Kebutuhan

Saluran air atau pelindung listrik yang ada di rumah biasanya menggunakan pipa air. Salah satu jenis pipa air yang biasanya dipakai adalah pipa PVC. Jenis pipa ini memiliki beberapa jenis dengan standarisasi masing-masing yang berlaku di Indonesia.

Tips untuk Memilih Pipa PVC Sesuai Kebutuhan


Jika kamu berencana untuk membuat instalasi air atau listrik dengan menggunakan jenis pipa PVC, lebih baik simak tips-tips berikut agar mendapat pipa terbaik.

1. Ketahui Jenis


Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, terdapat beberapa jenis pipa PVC yang bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan. Di Indonesia, terdapat pipa PVC kelas AW, pipa PVC kelas D, dan pipa PVC kelas C.

Tiap jenis pipa yang telah disebutkan memiliki tingkat ketahanan yang berbeda. Jika kamu masih merasa bingung dalam menentukan jenis pipa yang kamu butuhkan, kamu bisa bertanya kepada penjual toko pipa atau mencari informasinya di internet.

Ketahui-Jenis-Pipa


2. Hitung Kebutuhan


Selain mengetahui jenis-jenis pipa PVC yang sesuai dengan kebutuhan, kamu juga perlu menghitung berapa banyak pipa yang diperlukan. Menghitung kebutuhan pipa akan menghindarkanmu dari kerugian.

Hitung Kebutuhan Pipa Air


Jika kebutuhan pipa tidak kamu hitung, dikhawatirkan kamu bisa saja membeli pipa yang tidak sesuai dengan ukuran. Daripada menanggung kerugian tersebut, lebih baik melakukan pengukuran yang tepat.

3. Fitting


Sebuah instalasi pipa yang dipasang di rumah pastinya terbangun akibat pipa-pipa yang saling terhubung. Hubungan antar pipa biasanya juga dilengkapi dengan fitting. Kamu juga perlu memperhatikan ukuran fitting.

Gunakan Fitting Pipa


Akan lebih baik bila fitting memiliki ukuran yang sama dengan pipa yang kamu pakai. Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan lem untuk merekatkan pipa-pipa tersebut. Kamu bisa memilih jenis lem yang paling kuat untuk merekatkan instalasi pipa yang sedang kamu buat.

Selain beberapa tips yang sudah dijelaskan, kamu juga perlu membuat instalasi pipa yang berbeda sesuai dengan kebutuhan. Maksudnya adalah akan lebih baik jika tiap kegunaan pipa dibedakan sesuai dengan tujuannya.

Instalasi pipa untuk air bekas cucian dibedakan dengan pipa untuk saluran penampung hujan. Begitu pula dengan kegunaan yang lainnya. Dengan begitu, instalasi pipa akan bertahan lebih tahan lama.

Posting Komentar

0 Komentar